Jeepers Creepers Akan Segera Hadir Kembali
Share
Kabar gembira bagi Laikers penggemar film horror karena Creepers akan kembali dengan terornya di instalasi yang ketiga. Myriad Pictures telah memberikan pernyataan resmi bahwa Jeepers Creepers 3 akan segera memasuki masa syuting. Franchise horor yang diproduseri oleh Francis Ford Coppola ini kembali akan disutradarai oleh Victor Salva yang juga menjadi sutradara di dua instalasi sebelumnya.
Salva menyatakan bahwa plot instalasi ketiga ini pastinya akan jauh lebih menegangkan dan menjawab berbagai macam pertanyaan yang menggantung di instalasi sebelumnya, seperti, makhluk apakah sebenarnya Creepers tersebut? Mengapa Creepers harus menyebar teror selama 23 hari pada musim semi? Dan lain sebagainya.
Film pertama Jeepers Creepers hadir pada tahun 2001, mengisahkan tentang kakak beradik Trish dan Darry Jenner yang harus bertarung melawan Creepers dalam perjalanan pulang melewati Nebraska. Setelah pertarungan dan teror yang seakan tiada henti, Trish Jenner berhasil selamat. Sayangnya, Darry menjadi korban sang Creepers.
Film kedua mengambil rentang waktu hanya tiga hari setelah kejadian yang menimpa Trish dan Darry Jenner. Dalam instalasi kedua ini, Creepers menyerang sabuah bis sekolah berisi rombongan pemain basket dan pemandu sorak. Teror berakhir setelah Creepers memasuki masa hibernasi hingga musim semi tahun depan di hari ke dua puluh tiga.
Rumor menyatakan bahwa Trish Jenner akan kembali bertarung dengan Creepers di instalasi yang ketiga. Jadi, mari kita tunggu saja kehadiran Jeepers Creepers 3.